DKM Al-Aqso Kiaracondong Menjadi Tempat Persinggahan Para Musafir

Dakwahpos.com, Bandung - Masjid merupakan tempat penting bagi umat Islam yang berperan sebagai pusat Pendidikan, pemberdayaan masyarakat, dan pengembangan peradaban Islam. Hal itu dapat terwujud dari tindakan kecil yang dilakukan oleh masyarakat sekitar Masjid Al-Aqso.

Masjid yang beralamat di Kecamatan Kiaracondong ini sudah berdiri cukup lama sebagai pusat berbagai aktivitas masyarakat sekitar, seperti pelaksanaan ibadah, pengajian, berbagai bentuk aktivitas muamalah, dan sebagainya. Masjid Al-Aqso ini juga sering dikunjungi oleh para musafir yang datang dari berbagai daerah.

"Jarak yang dekat antara stasiun kereta api dan masjidlah yang membuat Masjid Al-Aqso menjadi tempat untuk melaksanakan ibadah dan beristirahat sejenak bagi para musafir sebelum melajutkan perjalanan," ungkap Ustaz Mukin.

Masyarakat sekitar yang melihat fenomena tersebut pun mengambil langkah dengan rutin menyiapkan makanan ringan dan air mineral didekat Masjid yang dapat diambil secara gratis. Para musafir pun merasa tersentuh dan kagum atas sifat ramah dan dermawan warga sekitar Masjid Al-Aqso.

Reporter: Aqiella Rahma Kamila KPI3A

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023