Hidupkan Tradisi Keagamaan, DKM Al Hasby Selenggarakan Tawasul di Malam Jum’at


Dakwahpos.com, Bandung – DKM Al  Hasby Nailul Kirom
yang berlokasi di Jl. Marga Mulya, RT.04/RW.01, Cimekar, Kabupaten Bandung
adakan kegiatan tawasul  dan yasinan. Pada hari Kamis (21/09/2023).
Kegiatan tawasul dan yasinan ini rutin diselenggarakan sepekan sekali
pada setiap hari Kamis setelah shalat Magrib.

Kegiatan ini diawali dengan shalat magrib berjamaah,dilanjutkan dengan
kegiatan tawasul dan membaca surat yasin yang dipimpin
oleh ustadz Kholilullah selaku ketua Dewan Kemakmuran Masjid
(DKM), lalu ditutup dengan shalat isya berjamaah.

Tawasul dan yasinan rutinan ini diikuti para santri 
serta masyarakat setempat baik dari kalangan anak – anak,
ibu – ibu dan bapak – bapak.

Menurut salah satu jamaah berpendapat bahwa,
dengan adanya kegiatan tawasul dan yasinan membuat dirinya
lebih bersemangat untuk menjalankan ibadah di masjid.

" Kegiatan tawasul dan yasinan ini membuat saya senang,
karena mampu mendorong saya untuk selalu menjalankan shalat berjamaah di masjid bersama ibu – ibu masyarakat disini, selain itu kegiatan ini (tawasul dan yasinan) saya menjadi termotivasi untuk selalu menjalankan tradisi keagamaan lainnya" kata ibu Siti salah satu jamaah masjid Al – Hasby pada Kamis (21/09/2023).

Sebelum kegiatan tawasul dan yasinan dimulai,Ustadz Kholilullah mengingatkan
kepada para jamaah agar selalu meminta pertolongan kepada Allah dengan cara berdo'a,dan selalu mengirim doa kepada keluarga jamaah yang sudah meninggal.

"Jika kita memiliki kesulitan dalam hal apapun jangan lupakan Allah, dan doakan para keluarga yang sudah meninggal, ziarahi makamnya insya Allah segala urusan akan dipermudah" ungkap ustadz Kholilullah (21/09/2003).


Reporter : Rizqi Afrelina. KPI/3D 


Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023