DKM Ikomah Kembali Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H

Dakwahpos.com, Bandung - Dewan Kemakmuran Masjid Ikomah UIN Sunan Gunung Djati Bandung kembali menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H pada Senin, (20/09/2023). Acara ini diisi dengan ceramah oleh Prof. Dr. KH Zainal Abidin, M. Ag.dimulai setelah salat Dzuhur dan berlangsung selama kurang lebih 30 menit. Acara ini dihadiri  oleh puluhan jama'ah yang terdiri dari DKM, mahasiswa, dosen dan petugas kampus lainnya.

Tema yang diusung dalam ceramah ini adalah "Komitmen Umat Islam Terhadap Baginda Rasulullah dan Progres Umat Islam Dalam Membuktikan Risalah Nabi Muhammad SAW." Beliau menyatakan bahwa, sebagai Umat Islam kita harus tau, sudah sejauh mana komitmen Umat Islam terhadap Baginda Rasulullah dan sudah sejauh mana Umat Islam membuktikan risalah baginda Rasulullah, baik untuk kepentingan pribadi maupun masyarakat.

Beliau menyoroti komitmen Umat Islam terhadap ajaran Baginda Rasulullah. Komitmen ini dianggap penting sebagai landasan dalam mengamalkan nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, beliau menggaris bawahi progres Umat Islam dalam membuktikan risalah Baginda Rasulullah melalui berbagai aspek kehidupan, baik untuk kepentingan pribadi maupun masyarakat.

Dalam ceramahnya juga, beliau membahas siapa dan apa saja sifat yang dimiliki oleh Baginda Rasulullah SAW. Para hadirin dibimbing melalui paparan mendalam mengenai kehidupan dan ajaran Baginda Rasulullah SAW. Beliau menggambarkan Rasulullah sebagai sosok yang penuh kasih sayang, bijaksana dan penuh kesabaran. Sifat-sifat tersebut tercermin dari interaksi Baginda Rasulullah dengan sesama dan pengakuan dari orang-orang terdekatnya.

Peringatan Maulid Nabi ini menjadi kesempatan untuk lebih mendalami serta memahami ajaran dan teladan yang diberikan oleh Baginda Rasulullah SAW. Melalui ceramah Prof. Dr. KH. Zainal Abidin, M. Ag, umat Islam khususnya para mahasiswa UIN Sunan Gunung Djati Bandung diharapkan semakin memperkokoh iman, komitmen, serta peran dalam menjalani peran sebagai generasi Islam sebagaimana yang diajarkan oleh Baginda Rasulullah SAW.

Di akhir ceramahnya, beliau menyampaikan pesan kepada para mahasiswa agar senantiasa  membaca Al-Qur'an dan menjadi penghafal Qur'an " Branding kita kampus UIN adalah wahyu memandu ilmu. Artinya, mahasiswa harus hafal Qur'an, tidak hafal 30 juz, dua puluh juz. Tidak hafal dua puluh juz, sepuluhs juz. Tidak hafal sepuluh juz, lima juz. Tidak hafal lima juz, lima surat. Tidak hafal lima surat, lima ayat."

Penulis : Reni Nursakinah KPI 3C

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023