Persiapan Menghadapi Musim Pancaroba


Tidak ada yang bisa menghalau cuaca apa yang mungkin terjadi pada hari-hari yang akan datang ,sebagaimana yang kita tahu bahwa hal itu sudah menjadi ketentuan yang maha kuasa, Namun sebagai makhluk yang berakal, manusia mampu untuk berfikir untuk kemudian dapat mengetahui segala sesuatu yang mungkin itu hanya dimiliki oleh manusia sebagai makhluk special yang mempunyai kemampuan spesifik.
Diantarantanya dengan kemampuan tersebut manusia mampu memprediksi cuaca yang akan terjadi diwaktu yang akan datang, sebagaimana yang kita tahu di Indonesia ada BMKG atau badan meteorologi, klimatologi, dan geofisika yang merupakan Lembaga yang cukup kredibel dan mempunyai beberapa tugas diantaranya yaitu melakukan pengamatan cuaca yang bersifat agak khusus dan sesuai yang dibutuhkan jaringan sperti radar cuaca dan hujan.
BMKG sendiri sudah memberi peringatan mengenai pancaroba ini sejak 13 september yang lalu, kepala BMKG Dwikorita karnawati mengatakan bahwa saat musim peralihan sangat berpotensi menimbulkan cuaca yang sangat ekstreme, Sperti angin yang sangat kencang, hujan disertai petir, bahkan hujan es.
Para ahli yang lain menjelaskan bahwa pancaroba disebabkan oleh fenomena gelombang atmosfer yang tidak stabil dan terlihat  aktif diwilayah tertentu, dan gelombang atmosfer tersebut disebut Madden Jullian Oscillation yang disingkat MJO dan gelombang Rossby Ekuator dan ada juga yang dinamakan gelombang kelvin.Dan hal itulah yang menjadi penyebab terjadinya potensi pengumpulan awan yang cukup banyak dan menyebabkan cuaca ekstreme pun terjadi.
Dengan begitu, kita sudah semestinya mempersiapkan diri untuk kemungkinan- kemungkinan yang akan terjadi pada musim pancaroba ini, memang susah rasanya menerapkan pola hidup sehat kedalam kebiasaan atau habit kita yang sudah menjadi bagian dalam hidup kita, apalagi jika melihat waktu dan lingkunagn yang terlihat absurd untuk menerapkan pola hidup sehat ini sperti berolahraga atau makan makanan yang sehat, mungkin sperti mahasiswa yang tinggal di kosan yang mempunyai prinsip hemat dalam segala sesuatu akan sangat terbatas dalam segala hal..
Maka dari itu sebisa mungkin pola hidup sehat harus menjadi habit yang melekat pada masyarakat karena bagaimanapun Kesehatan adalah prioritas yang harus dikedepankan, dan cara sederhana untuk menjaga Kesehatan adalah dengan mengkonsumsi makanan sehat dan tidak cepat saji, olahraga secara teratur dan berdoa..

Taufik Hidayat
Mahasiswi KPI'3D UIN Sunan Gunung Djati Bandung
Cicalengka, Bandung, Jawabarat
082218505882
Taufikshelby255@gmail.com

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023