Untuk Kelancaran Wakaf, Masjid Al-Hidayah Selenggarakan Doa Bersama 40 Hari


Dakwahpos.com, Bandung- Do'a bersama yang diselenggarakan oleh warga sekitar untuk kelancaran wakaf Masjid Al-Hidayah selama 40 hari berturut-turut, pada hari kamis tanggal 19 September 2024 terakhir dilaksanakan.

Ketua DKM Masjid Al-Hidayah, Bapak Ridwan menjelaskan mengenai hal yang melatarbelakangi kegiatan doa bersama selama 40 hari ini dapat terlaksana, yakni karena adanya hajat atau keinginan besar warga sekitar dalam pembelian tanah untuk wakaf masjid.

"Kegiatan doa bersama 40 hari ini dilatarbelakangi dengan kondisi kita yang sedang membutuhkan, dari cita-cita kita membeli tanah yang berada di depan masjid seluas 176 hektar, dan jika dihargakan dengan uang itu sekitar 850 juta. Mengapa kami menginisiasi kegiatan do'a bersama ini, karena ada hadis yang mengatakan ketika kita mempunyai hajat atau kebutuhan yang mendesak dan besar, serta dianggap kita begitu sulit dan susah, maka bacalah Yasin sebanyak 40 kali 40 malam. Dan hingga saat ini, Alhamdulillah itu sudah terlewatkan." Jelas Bapak Ridwan, Ketua DKM Masjid Al-Hidayah, Kamis (19/09/2024).

Dengan keinginan besar warga desa Pasir Biru dalam membeli tanah untuk wakaf masjid, tentunya memiliki rencana kedepannya dalam memakmurkan keberlangsungan kegiatan peribadatan agar dapat semakin berjalan dengan efektif.

"Rencana ke depan wakaf ini akan dibuat lapangan terbuka untuk beribadah. Seperti contoh jika jumatan di dalam masjid penuh, kita bisa pakai lahan lapangan yang ada di luar. Dan adapun agenda tahunan yaitu kegiatan qurban pada saat hari raya Idul Adha, yang dimana kegiatan ini perlu tempat yang lebih luas, untuk menyembelih dan memotong daging untuk dibagikan kepada warga. Dan kebutuhan kita juga untuk pendidikan, kenaikan kelas, dan bisa digunakan untuk bermain anak-anak. Dan Insyaallah, ke atas nya itu kita akan membuat semacam ruko ataupun kosan, jadi mungkin ada 3 atau 5 kamar. Ya kita gunakan apa, untuk badan usaha milik masjid." Pungkas ketua DKM, Kamis (19/09/2024).

 

Reporter : Rahma Almira Salsabila, KPI/3D

Tidak ada komentar

© Dakwahpos 2024