Moh. Yunan Nasution, S.Psi: Dari Jamaah Biasa Hingga Jadi Pengurus DKM Al Huda Cileunyi

Dakwahpos.com, Bandung – Moh. Yunan Nasution, S.Psi lahir di Bandung pada 29 Mei 1980 (43), ia tinggal di Kp. Paledang RT/RW 001/006 Desa Cileunyi Wetan Kec. Cileunyi Kab. Bandung bersama seorang istri dan 2 orang anaknya. Selain menjadi kepala keluarga, ia bekerja sebagai PNS di SMPN 2 Cileunyi.

"Saya jamaah biasa awalnya, hanya masyarakat yang berperan aktif di kegiatan masjid. Karna motivasi saya yang sangat tinggi untuk ikut mensyiarkan Islam dan mau menjadi manusia yang bermanfaat bagi yang lain, alhamdulillah sekarang saya sudah menjadi sekretaris DKM sekaligus imam masjid, sesepuh masjid, bahkan dewan pembina MDTA Al Huda," ujar Ustaz Yunan.

Berikut proyek yang telah dijalankan oleh beliau adalah membuat Baitul Maal Al Huda sebagai wadah dalam mengumpulkan dana infak, sedekah, dan zakat dari jamaah khususnya dan kaum muslimin pada umumnya.

Selain itu, kontribusi kepada masyarakat yang telah diberikan oleh beliau diantaranya berbagi kepada kaum dhuafa dan anak-anak yatim berupa bantuan alat tulis, biaya pendidikan, bantuan beras dan uang lauk pauk, dan lain-lain.

Baginya, dengan menerapkan kata "Khoirunnas Anfauhum Linnas" dan menjalankan syariat sesuai ajaran Ahlusunnah Waljamaah membuatnya hidup lebih indah dan berarti.

Reporter : Najwa Halisa Farahshuhha / KPI 3C

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023