Selesai Pengajian, DKM Al-Ikhlas Bagi-Bagi Nasi kotak

Dakwahpos.com.Bandung - Dewan Kemakmuran Masjid ( DKM ) Jami Al-Ikhlas gelar kegiatan pengajian mingguan pada ( 5/10/23 ) kegiatan ini merupakan kegiatan rutin mingguan yang dilakukan di masjid jami Al-Ikhlas Jln. Cilengkrang RT 05 RW 04 Desa Cisurupan Kecamatan Cibiru Kabupaten Bandung yang di hadiri oleh ibu-ibu.
 
DKM Jami Al-Ikhlas mengkoordinir para ibu-ibu jamaah yang hendak bersedekah di hari kamis,sedekah yang dikeluarkan oleh ibu-ibu jamaah biasanya berbentuk uang,dan nanti akan disuguhkan kembali baik itu berupa  makanan atau pun minuman pada saat pengajian.

Makanan yang diberikan kepada ibu-ibu jamaah pengajian merupakan sedekah dari ibu-ibu jamaah yang bersedekah.Para pengurus DKM mengkoordinir setiap minggunya,makanan seperti gorengan,kue-kue basah terus air minum teh,itu merupakan hal yang sederhana dan mungkin bisa menjadi berkesan atau menambah semangat untuk pengajian,karena makanan yang di sajikan setiap minggunya berbeda-beda. " Ujar Pengurus DKM yang mengkoordinir makanan setiap minggu nya ".

Adapun seperti nasi kotak itu biasa di hidangkan pada saat acara-acara besar seperti Maulid Nabi dan sebaginya,meskipun itu hal-hal yang sederhana tapi itu memberikan kesan atau respon positif.Yang bisa menjadikan kebiasaan bersedekah baik itu kecil maupun besar.

Siapapun itu yang ingin bersedekah ke masjid Jami Al-Ikhlas sangat di perbolehkan,pengajian yang di akhiri dengan berbagai sedekah makanan masjid Jamie Al-Ikhlas selalu ramai dengan antusias  ibu-ibu pengajian dari majlis ta'lim yang berbeda-beda.

 

Reporter : Shilvia Agustiani / KPI 3D


Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023