Ustaz Syarif: Teladani Kisah Para Nabi dan Sahabat dalam Bangun Semangat Beragama

Dakwahpos.com, Bandung - Masyarakat Desa Cibiru Hilir menyelenggarakan kegiatan yasinan pada Kamis (26/10/2023) setelah salat magrib. Kegiatan ini dilaksanakan di Masjid Jami Al-Husna Jl. Cibiru Hilir No.02, RT.02/RW.04, Cibiru Hilir, Kec. Cileunyi, Kabupaten Bandung.

Diawali dengan pembacaan Surah Yasin bersama-sama yang diikuti oleh bapak-bapak, ibu-ibu, dan anak muda setempat. Kegiatan ini bertujuan sebagai upaya untuk memperkuat hubungan dengan Allah dan mempererat hubungan sosial di tengah masyarakat. Setelah membaca Surah Yasin, kemudian ada tausiah tentang kisah-kisah para sahabat atau ulama yang disampaikan oleh Ustaz Syarif Setiawan selaku Ketua DKM.

Ustaz Syarif menceritakan ada seorang wali yang mempunyai kios di pasar. Pada suatu hari ada kebakaran di pasar tersebut, tetapi kios milik sang wali itu tidak terbakar. Kemudian wali tersebut mengucapkan "Alhamdulillah". Tidak ada yang salah dari kalimat tersebut. Tetapi bagi sang wali yang hatinya sudah terikat dengan Allah Swt, tentunya tidak pantas karena terkesan hanya mementingkan dunia. Maka wali tersebut menyadari kesalahannya, kemudian bertaubat selama 30 tahun. Hanya mengucapkan "Alhamdulillah" saja taubatnya 30 tahun, bagaimana dengan manusia biasa yang seringkali berbuat dosa.

"Jika ingin membangun semangat dalam beragama, memperbaiki akhlak sedikit demi sedikit, selain membaca Al-Qur'an maka baca juga kisah-kisah para nabi. Yang 25 nabi saja, dari Nabi Adam a.s sampai Nabi Muhammad Saw", ucap Ustaz Syarif.

Ustaz Syarif menuturkan, hikmah yang dapat diambil jika membaca kisah-kisah para nabi, sahabat, ulama, orang-orang saleh dapat memotivasi untuk meneladani akhlak-akhlak mereka sedikit demi sedikit. Jangan hanya memikirkan dunia, tapi pikirkan juga akhirat.

Reporter: Salma Rahadatul Aisy / KPI 3D

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023