Ustaz Restu : Tiga Macam Jenis Hati

Dakwahpos.com, Bandung - Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) AL HIKMAH Cilengsar melaksanakan pengajian khusus bagi para pemuda di Masjid AL HIKMAH pada hari Jumat (27/10/2023). Pengajian dilaksanakan dari pukul 19.30 sampai 21.00 WIB. 

Pada pengajian malam tersebut, Ustaz Restu selaku pemateri pengajian menjelaskan tentang macam macam jenis hati manusia. Beliau menjelaskan bahwa jenis hati manusia ada tiga, yaitu ada hati yang sehat hati yang sakit dan hati yang mati. 

"Salah satu ciri dari hati yang sehat adalah hati yang merasa bersalah dan langsung  bertaubat ketika ia berbuat dosa kemudian salah satu ciri hati yang sakit ialah mereka yang banyak berbicara hal yang tidak perlu dan yang terakhir adalah hati yang mati ialah hati orang yang sudah Allah tutup hatinya sebagaimana yang dijelaskan dalan Al Qur'an surat Al Baqarah ayat 7", unkap Ustaz Restu. 

Pada akhir pengajian Ustaz Restu menjelaskan bahwa hati itu sama hal nya seperti tubuh manusia yaitu sama sama membutuhkan asupan makanan. Asupan makanan untuk hati adalah berdzikir dan membaca Al Qur'an. 

Reporter : Ripqi Fadill Mutaqin KPI/3D

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023