DKM Masjid Kampus 2 UIN Sunan Gunung Djati Bandung Adakan Kegiatan KULTUM Ba’da Dzuhur.

Dakwahpos.com, Bandung - DKM Masjid kampus 2 UIN sunan gunung djati bandung mengadakan kegiatan kuliah tujuh menit pada hari senin (18/09/2023). Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang diadakan setiap hari, dihadiri oleh mahasiswa dan dosen yang berada di kampus 2.


Tema kultum pada hari ini yaitu mengenai "ilmu komunikasi yang berkembang pada saat ini", yang disampaikan oleh Bapak ustadz H. Ahmad Fuad, M.Si. dosen fakultas ushuluddin:
 
" manusia hari ini lebih memilih untuk berkomunikasi dengan alat teknologi yang kita kenal dengan handphone, dan lain sebagainya. Beberapa riset menyatakan hampir 6 juta pengguna Aktif masyarakat indonesia yang menggunakan teknologi untuk berkomunikasi. Lebih dari 8 jam hampir semua pengguna menggunakan gadgetnya, artinya pola komunikasi bergeser bertransformasi menjadi tulisan." Ujar bapak H. Ahmad

Jadi kita menganggap bahwa komunikasi sudah cukup dilakukan dengan hanya berupa teks, ada satu prinsip dalam komunikasi dikatakan bahwa komunikasi tidak dapat di tarik kembali.

"ungkapan atau pernyataan kita yang sudah terlanjur terucap atau terlanjur tertulis atau terlanjur terposting, maka ketika ungkapan kita itu misalkan menyakiti orang lain, maka kita sebagai pendidik harus memiliki kehati-hatian dalam bagaimana kita mengungkapkan ungkapan-ungkapan untuk siswa-siswa kita, banyak pepatah mengatakan dalam bahasa sunda hade goreng ku basa, bahasa tidak melulu pada bahasa lisan tetapi juga bahasa tulisan." [H. Ahmad Fuad, M.Si ;18\09\2023]

Reporter: Azki Nurleli. KPI/ 3A

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023