Manfaatkan Masa Karantina untuk Meningkatkan Potensi Diri

Masa karantina di rumah bagi sebagian orang adalah hal yang membosankan. Ruang gerak dalam beraktivitas pun menjadi terbatas. Semua kegiatan terpaksa harus dialihkan menjadi di rumah untuk mencegah penyebaran virus corona.


Tetapi, disisi lain, masa karantina bisa menjadi hal yang baik, seperti kesempatan untuk berkumpul bersama keluarga menjadi lebih banyak. Momentum ini bisa menjadi penguat hubungan antar anggota keluarga.


Selain itu, masa karantina juga bisa menjadi kesempatan untuk meningkatkan potensi diri. Banyak kesempatan belajar yang bisa dimanfaatkan selama masa karantina di rumah.


Diantara kegiatan yang bisa dilakukan untuk meningkatkan potensi diri selama masa karantina di rumah saja, yaitu memanfaatkan kelas online gratis. Saat ini banyak media belajar online yang memberikan akses gratis selama masa karantina berlangsung, seperti platform belajar melalui aplikasi. Momen seperti ini bisa menjadi kesempatan baik untuk menambah ilmu baru secara gratis.


Lalu ada mengasah kemampuan memasak. Cara ini bisa membantu kamu untuk meningkatkan kemampuan dalam memasak yang lebih variatif. Mencoba berbagai resep baru dari video di internet atau di youtube.


Selanjutnya yaitu memperbanyak waktu untuk membaca buku. Membaca buku dapat menambah wawasan serta pengetahuan yang baru. Dimana saja dan kapan saja bisa dilakukan untuk membaca buku, sebab tidak terbatas oleh ruang dan waktu. Jadi manfaatkan masa karantina untuk memperbanyak bacaan buku.


Kemudian yang terakhir, jadikan waktu untuk lebih mengenal diri sendiri. Lebih banyak dirumah bisa menjadi kesempatan untuk lebih mengenali diri sendiri. Bertanya dan introspeksi diri tentang apa yang telah dilalui selama ini. Dengan lebih mengenal diri sendiri, manusia akan lebih memiliki tujuan dalam hidupnya, terarah dan semangat dalam menjalani kehidupan.  


Masih banyak lagi kegiatan yang bisa dilakukan di rumah pada masa karantina yang bisa meningkatkan potensi diri. Oleh karena itu, manfaatkan masa karantina ini untuk menggali potensi diri menjadi diri kamu yang lebih baik untuk diri sendiri maupun untuk orang lain.  



Oleh : Tasfiyatul Qolbi Azzahra

Mahasiswi KPI UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023