Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Shalat Jumat di Masjid Raudhatul Jannah, Jamaah Tetap Jaga Jarak

Minggu, 26 September 2021 | September 26, 2021 WIB | 0 Views Last Updated 2021-09-26T11:47:27Z
Dakwahpos.com, Serang- Masjid Raudhatul Jannah, Gunung Pinang Permai, menyelenggarakan shalat Jumat berjamaah dengan tetap menjaga jarak pada hari ini, Jumat (24/9/2021).

Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Raudhatul Jannah perumahan Gunung Pinang Permai, Ustadz Tedi mengatakan bahwa selama masa pandemi ini masih berlangsung, Masjid Raudhatul Jannah akan tetap melaksanakan protokol kesehatan, dengan tetap menjaga jarak antar jamaah dan menghimbau kepada jamaah untuk selalu memakai masker saat shalat berjamaah di Masjid Raudhatul Jannah.

"Selama masa pandemi ini masih berlangsung, Masjid Raudhatul Jannah perumahan Gunung Pinang Permai akan terus melaksanakan protokol kesehatan dengan tetap menjaga jarak serta menghimbau kepada jamaah untuk selalu memakai masker ketika melaksanakan shalat berjamaah di Masjid Raudhatul Jannah ini." Ujarnya (24/9/2021).

Ustadz Tedi juga menambahkan bahwa pentingnya melaksanakan protokol kesehatan pada masa pandemi ini, serta mengajak masyarakat untuk melaksanakan vaksinasi agar kita semua dapat terhindar dari virus covid-19.


Reporter: Trian Bagaskara KPI 3D
Mahasiswa UIN SGD Bandung
×
Berita Terbaru Update