Mahasiswa KPI Raih Juara dalam Perlombaan Pidato se-Jawa Barat

Dakwahpos.com - Bandung, Mahasiswa KPI Raih Juara dalam Perlombaan Pidato se-Jawa Barat yang diselenggarakan oleh Universitas Pendidikan Indonesia di Tasikmalaya


Muhammad Azka Zakiyyul Muttaqin atau dikenal dengan taqin baru-baru ini mengikuti lomba pidato yang diselenggarakan oleh Universitas Pendidikan Indonesia Tasikmalaya.


Nasib baik menimpa taqin dengan diumumkannya juara 2 pada perlombaan pidato se-jawa barat itu.


Taqin membawakan pidato dengan judul "Bernafas dengan ayat bernaung di bawah syafaat". Menurut taqin, yang menjadikan ia menarik di mata audiens adalah karena bahasanya menggunakan purwakanti, sajak, dan gurindam.


Gaya Taqin dalam menyampaikan juga serius, bukan dengan candaan. "Karena saya itu lebih mengutamakan isi pidato dan diksi yang dibalut dengan kata-kata indah," ujarnya.


Tentunya kejuaraan ini membawa nama baik KPI sebagai program studi dibawah naungan fakultas dakwah UIN Bandung.


Reporter: Dea Anzela Qubailal Fithry/ KPI 3D

Tidak ada komentar

© Dakwahpos 2024