Dakwahpos.com,Bandung - DKM Al-Ghazali Panyileukan mengadakan kegiatan Yasinan malam Jumat pada Kamis, 10 Oktober 2024. Kegiatan ini diadakan usai melaksanakan salat isya berjamaah.
Suasana malam yang dingin tidak memudarkan semangat warga sekitar untuk datang ke Masjid Jami' Al-Ghazali guna mengikuti kegiatan Yasinan. Kegiatan ini diadakan setiap hari kamis dan dihadiri oleh sekitar 12 warga ditengah kesibukan malam warga Komplek Bumi Panyileukan.
Yasinan diawali dengan membaca Surah Al-fatihah lalu Surah Yasin, dan beberapa Surah Qur'an lainya yang ditutup dengan doa doa. Keutamaan membaca Surah Yasin di malam Jumat dapat dimudahkan segala urusan kita dan diampuni segala dosa-dosa yang telah diperbuat.
Surah Yasin dikenal sebagai jantungnya Al-Qur'an. Maka dari itu, umat muslim yang membacanya akan mendapatkan pahala.
Rasulullah SAW dalam sebuah hadis menyebutkan bahwa surah Yasin merupakan jantung Al-Qur'an.
Dari Anas bin Malik radhiyallahu 'anhu, ia berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda:
Ø¥ِÙ†َّ Ù„ِÙƒُÙ„ِّ Ø´َÙ‰ْØ¡ٍ Ù‚َÙ„ْبًا ÙˆَÙ‚َÙ„ْبُ الْÙ‚ُرْآنِ يس َÙ…َÙ†ْ Ù‚َرَØ£َ يس Ùƒَتَبَ اللَّÙ‡ُ Ù„َÙ‡ُ بِÙ‚ِرَاءَتِÙ‡َا Ù‚ِرَاءَØ©َ الْÙ‚ُرْآنِ عَØ´ْرَ Ù…َرَّاتٍ
Artinya "Setiap sesuatu ada jantungnya. Jantungnya Al-Quran adalah surat Yasin.
Siapa yang membaca surat Yasin, Allah menulis baginya pahala seolah-olah ia telah mengkhatamkan sepuluh kali Al Quran." (HR. Darimi dan Tirmidzi).
Dalam hadits tersebut disebutkan juga bawa keutamaan membacanya sama dengan sepuluh kali menghatamkan Al-Qur'an. Selain mendatangkan kebaikan, surat Yasin juga baik dibacakan kepada orang yang telah mendekati ajalnya.
Rasulullah SAW bersabda dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Abu Dawud, diceritakan Ma'qil bin Yasar:
Ù‚َالَ النَّبِÙŠُّ صلى الله عليه وسلم " اقْرَØ¡ُوا { يس } عَÙ„َÙ‰ Ù…َÙˆْتَاكُÙ…ْ
Artinya: "Rasulullah SAW berkata, "Bacakanlah Surat Yasin pada orang yang akan meninggal." (HR. Abu Dawud).
Tujuan dari kegiatan Yasinan malam Jumat ini adalah untuk menyambung tali silaturahmi warga sekitar dan juga menghidupkan masjid dengan adanya kegiatan-kegiatan positif.
"Salah satunya adalah untuk menumbuhkan silaturahmi, mengajak jamaah untuk lebih aktif lagi datang ke Masjid, menghidupkan Masjid aja begitu, selain mungkin ada keutamaan lainnya." Kata Ibu Kinkin Karlina, salah satu warga yang aktif mengikuti Yasinan.
Kegiatan Yasinan malam Jumat diharapkan dapat mempererat silaturahmi antarwarga serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan. Melalui pertemuan ini, diharapkan warga saling mendukung dan berbagi pengalaman, sehingga tercipta suasana yang harmonis. Semoga kegiatan ini terus memberikan manfaat dan menjadi wadah yang memperkuat tali persaudaraan warga Komplek Bumi Panyileukan.
Reporter: Firqotu Naajiyah / KPI -3B
Lampiran: Sambung Silagurahmi, DKM Al Ghazali Adakan Yasinan Malam Jumat
Tidak ada komentar
Posting Komentar