Bentuk Generasi Muda Islami, Pondok Pesantren Riyaadhul 'Irfan Rancaekek Adakan Ngaji Malam Untuk Remaja




Dakwahpos.com Bandung- Pondok Pesantren Riyaadhul 'irfan yang masih menjadi bagian dari DKM Al-Maqbul mengadakan ngaji malam untuk remaja. 

 Pengajian ini di pimpin oleh KH. Ujang Harir selaku pimpinan Pondok Pesantren Riyaadhul 'irfan . 

 Pengajian ini dimulai setelah ba'da maghrib sampai jam 8 malam, Adapun dalam kegiatan nya di awali dengan membaca surat Al-waqiah bersama- sama lalu dilanjutkan dengan membahas kitab tentang Akhlaq Rasulullah dan juga hormat kepada orang tua dan ditutup dengan shalat isya berjama'ah. 

 Dalam pengajian ini KH. Ujang Harir membahas tentang cinta terhadap Rasulullah yaitu dengan cara menuruti segala tingkah laku Rasulullah dan mengamalkan segala nasehat nya" Mengamalkan ilmu sama dengan mencintai Rasul, dan ingin menggapai cinta Allah membutuhkan Perjuangan. " ujar KH. Ujang Harir 

 Dalam pengajian malam ini para remaja yang hadir pun di ajarkan untuk selalu menjaga adab- adab dalam rumah dengan cara menghormati orang tua dan saudara " Adab lebih penting dibandingkan ilmu" ucap KH. Ujang Harir 

 Disetiap hari nya dalam pengajian malam ini para remaja akan belajar tentang materi kitab- kitab yang lainnya, Hal ini bertujuan agar para remaja senantiasa tetap ingat terhadap ajaran- ajaran islam dan menjadi generasi islami yang bertaqwa. 

 Reporter: Devita Maharani, Komunikasi Penyiaran Islam/ 3B

Tidak ada komentar

© Dakwahpos 2024