Masjid Nurul Hasan Berdiri Sebelum Indonesia Merdeka

Dakwahpos.com,Bandung- Masjid Jami Nurul Hasan yang beralamatkan di Jalan Raya Cirebon, Cileunyi, Kabupaten Bandung sudah berdiri sejak 14 februari 1928. Kebutuhan Rohani menjadi alasan masjid Nurul Hasan didirikan. 


Didirikan masjid dengan swadaya masyarakat. Kyai Muhamad Suja'i mencetuskan nama Nurul Hasan yang memiliki arti cahaya kebajikan dengan maksud agar masjid dapat dapat menarik kebajikan, mengelola kebajikan dan memancar kan kebajikan. 


Masjid Jami Nurul Hasan beberapa kali relokasi. Relokasi pertama dilakukan pada tahun 1976 yang berada di pinggir jalan, karena adanya perluasan jalan. Masjid Jami Nurul Hasan dipindahkan ke tanah yang telah di wakaf kan oleh H.Hasan dan H. Aceng munir beserta istrinya.


Pada tahun 1982 peralihan dan pembangunan penempatan masjid. Pada tahun 1998 adanya upaya pengembangan masjid yang pembangunan nya dapat dilaksanakan pada tahun 2004 dan diselesaikan pada tahun 2007.


Kyai Haji bimyati merupakan ketua DKM pertama kali di Masjid Jami Nurul Hasan Yang menjabat pada tahun 1928-1960. Haji Hasanuddin menjabat sebagai ketua DKM pada tahun 1960-1970an. Dilanjutkan Kyai Haji Hasan Bisri sampai tahun 2016, lalu diteruskan oleh Haji Usman Munandar sampai 2022. Haji Abet Rochmat adalah ketua DKM Jami Nurul Hasan saat ini yang baru saja menjabat pada tahun 2022.


“Bertujuan meningkatkan kemakmuran masjid dan umat sebagai fasilitator bagi jamaah dan masyarakat sekitar dalam pengembangan masjid,” ucap Abet Rochmat. Abet Rochmat berharap agar ke depannya masjid menjadi lebih makmur dan lebih banyak jamaah yang dapat menghadiri majelis Ta’lim.


Reporter : Zahrah Azizah, KPI 3D



Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023