Murid TPA Ulul Albab Pindah Mengaji ke Masjid Al-Fauziyah karena Banjir

 

Dakwahpos.com, Bandung – Nahas terjadi pada Senin, 1 Desember 2024, kegiatan mengaji TPA Ulul Albab, Griya Bandung Indah, terpaksa dipindahkan ke Masjid Al-Fauziyah RT 07 karena area Masjid Ulul Albab mengalami banjir. Kondisi ini diakibatkan oleh curah hujan tinggi yang mengguyur sejak Rabu malam, membuat lingkungan masjid tidak kondusif untuk digunakan.

Para murid TPA terlihat tetap bersemangat mengikuti kegiatan belajar mengaji meskipun berpindah lokasi. Dengan membawa tas dan perlengkapan belajar, anak-anak duduk tertib dalam lingkaran di salah satu sudut Masjid Al-Fauziyah.

"Banjir tidak menghalangi semangat anak-anak untuk belajar Al-Qur'an. Terima kasih kepada pihak Masjid Al-Fauziyah yang sudah memberikan tempat sementara," ujar Pak Namin Khoirin, ketua DKM Ulul Albab.

Kegiatan belajar mengaji tetap berlangsung dengan lancar di bawah bimbingan ustadzah Devi. Orang tua murid juga memberikan dukungan penuh dengan mengantarkan anak-anak mereka ke lokasi baru. Pihak pengurus masjid berharap situasi ini segera membaik agar kegiatan TPA dapat kembali ke Masjid Ulul Albab seperti biasa.

(Reporter: Esa Albi Sabila Husna/KPI 3B)

Tidak ada komentar

© Dakwahpos 2024