DKM Masjid Darul Ulum Ujung Berung Ungkap Turunnya Jumlah Jamaah yang Datang ke Masjid



Dakwahpos.com, Bandung - Pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Darul Ulum Ujung Berung menyampaikan keprihatinan atas menurunnya jumlah jamaah yang hadir ke masjid. Salah satu penyebab utama yang diungkap adalah kesibukan warga yang mayoritas bekerja di luar daerah, (30/11/2024).

Ketua DKM, H. Athe Supriatna, menjelaskan bahwa penurunan jumlah jamaah mulai terasa saat beberapa warga pendatang baru merupakan non-muslim, juga beberapa warga merupakan pekerja pasar. "Sebagian besar warga kami bekerja di pasar dan ada juga yang pada keluar, sehingga sulit untuk berkumpul di masjid atau untuk melaksanakan salat berjamaah di masjid. Tetapi, karena kebanyakan juga yang pekerja pasar jadi warga ramai berjamaah itu pada waktu salat subuh," katanya.

Kesibukan ini menjadi tantangan besar bagi pengurus masjid untuk tetap menghidupkan suasana masjid. Selain itu, ada kekhawatiran bahwa masjid perlahan kehilangan fungsinya sebagai pusat ibadah dan kebersamaan warga.

Reporter: Sindi Aprillia 3D

Tidak ada komentar

© Dakwahpos 2024