Masjid Jami al-Amanatul Munawwaroh |
Dakwahpos.com, Bandung.- Sejumlah Jamaah Masjid Jami al-Amanatul Munawwaroh tampak antusias sekali dalam menjalani pengajian rutin mingguan ini, bahkan sepanjang pengajian berlangsung tidak ada seorang pun dari salah satu jamaah yang terlihat mengantuk.
"Ya, walaupun tidak banyak Jama'ah yang datang. Namun pengajian rutin mingguan ini berjalan dengan khidmat dan lancar" Ujar Wawan selaku ketua Dewan Kemakmuran Masjid Jami' al-Amanatul Munawwaroh, Minggu (20/11)
Jamaah yang hadir pada saat pengajian rutin kali ini memang hanya berkisaran delapan orang jamaah, dan itu pun semua yang sering menghadiri shalat berjamaah saja "Berharap untuk kedepannya Jamaah yang hadir bertambah, ya memang ada sebagian masyarakat setempat masih memiliki kesibukan bekerja di hari minggu sekalipun" Tandas Wawan
Pengajian kali ini di isi dengan pembahasan tentang tafsir dan tajwid, bahkan tak segan-segan seorang ustadz yang mengisi menegur langsung bacaan al-Quran jamaah yang terdengar salah.
"Sangat bersyukur jamaah disini masih berkeinginan untuk terus menambah ilmunya, apalagi tentang ilmu Tajwid ini. Bahwa sangat penting untuk mempelajarinya" Ungkap Harun selaku salah satu Ustdz di masjid jami' al-Amanatul Munawwaroh.
Wawan menambahkan, "Disini kami memiliki jadwal pembahasan untuk diisi pengajian rutin ini. Pertama tentang Tauhid, kedua tentang Fiqh, ketiga tentang Hadits dan yang keempat tentang Tajwid dan Tafsir"
Reporter: Dede Sopyan KPI / 3A
Tidak ada komentar
Posting Komentar