Dakwahpos.com, Bandung- Salat berjamaah lima waktu di Masjid Al-Hidayah, Kelurahan Pasirbiru, semakin mendapatkan perhatian dari warga setempat. Kegiatan ini tidak hanya memperkuat nilai-nilai spiritual, tetapi juga terbukti efektif membangun kebersamaan di tengah masyarakat.
Konsistensi masyarakat setempat dalam berjamaah di masjid tentunya beragam, ada jamaah tetap ada pula selain jamaah tetap. Untuk jamaah tetap tentunya warga setempat yang selalu sholat berjamaah setiap hari nya, dan adapun jamaah tidak tetap biasanya adalah jamaah pendatang. Jamaah salat lima waktu terdapat dalam bernbagai kalangan, dari anak-anak, hingga lansia.
Lebih dari itu, salat berjamaah juga mempererat hubungan antar warga. Seusai salat, jamaah sering berdiskusi mengenai berbagai isu lokal, mulai dari keamanan lingkungan dan lain sebagainya. Tak jarang pula terdapat jamaah yang melanjutkan menghabiskan waktunya dengan mengaji Al-Quran.
Efektivitas salat berjamaah lima waktu juga terlihat dalam peningkatan partisipasi masyarakat dalam berbagai kegiatan masjid, seperti kerja bakti, kajian agama, dan acara kegiatan lainnya. Hal ini membuktikan bahwa masjid tidak hanya menjadi tempat ibadah, tetapi juga menjadi pusat pengembangan sosial bagi masyarakat setempat.
Salat berjamaah lima waktu di Masjid Al-Hidayah kini menjadi contoh bagi masjid-masjid lain di sekitar wilayah Pasirbiru, menunjukkan bahwa kegiatan sederhana ini dapat membawa perubahan besar dalam kehidupan masyarakat, baik secara spiritual maupun sosial.
Reporter: Rahma Almira Salsabila, KPI/3D
Konsistensi masyarakat setempat dalam berjamaah di masjid tentunya beragam, ada jamaah tetap ada pula selain jamaah tetap. Untuk jamaah tetap tentunya warga setempat yang selalu sholat berjamaah setiap hari nya, dan adapun jamaah tidak tetap biasanya adalah jamaah pendatang. Jamaah salat lima waktu terdapat dalam bernbagai kalangan, dari anak-anak, hingga lansia.
Lebih dari itu, salat berjamaah juga mempererat hubungan antar warga. Seusai salat, jamaah sering berdiskusi mengenai berbagai isu lokal, mulai dari keamanan lingkungan dan lain sebagainya. Tak jarang pula terdapat jamaah yang melanjutkan menghabiskan waktunya dengan mengaji Al-Quran.
Efektivitas salat berjamaah lima waktu juga terlihat dalam peningkatan partisipasi masyarakat dalam berbagai kegiatan masjid, seperti kerja bakti, kajian agama, dan acara kegiatan lainnya. Hal ini membuktikan bahwa masjid tidak hanya menjadi tempat ibadah, tetapi juga menjadi pusat pengembangan sosial bagi masyarakat setempat.
Salat berjamaah lima waktu di Masjid Al-Hidayah kini menjadi contoh bagi masjid-masjid lain di sekitar wilayah Pasirbiru, menunjukkan bahwa kegiatan sederhana ini dapat membawa perubahan besar dalam kehidupan masyarakat, baik secara spiritual maupun sosial.
Reporter: Rahma Almira Salsabila, KPI/3D
Tidak ada komentar
Posting Komentar