Masjid Jami Muara Gelar Kajian Rutin Sebagai Sarana Penguatan Ukhuwah

Dakwahpos.com, Bandung – Sejumlah jamaah Masjid Jami Muara mengikuti pengajian rutin yang digelar di Masjid Jami Muara, Kabupaten Bandung, pada Jumat malam (4/10/2024). Pengajian ini dihadiri oleh berbagai kalangan usia yang datang untuk memperdalam ilmu agama dan mempererat silaturahmi antar warga.

Pengajian dipimpin oleh Ustaz Zamzam Dalam suasana yang khusyuk. Pentingnya menjaga keikhlasan dalam setiap amal ibadah menjadi materi yang disampaikan Ustaz Zamzam dalam ceramahnya di pengajian rutin kali ini. "Luruskan niat agar amal kita murni hanya untuk-Nya," ujar Ustaz Zamzam di hadapan para jamaah

Para jamaah yang hadir tampak antusias mengikuti pengajian ini. Beberapa di antaranya duduk berkelompok di pinggiran ruangan, sementara yang lainnya duduk lebih dekat ke arah mimbar. sebagian besar mengenakan pakaian tradisional seperti sarung dan baju koko bagi para jemaah lelaki dan mukena bagi para jemaah wanita, mencerminkan suasana religius yang hangat.

Ibu Marni Rohaeti yang menjadi salah satu jemaah menjelaskan, "Saya selalu berusaha hadir setiap kali ada pengajian. Selain bisa belajar banyak dari ustaz, saya juga merasa tenang bisa bertemu dengan para tetangga dan mempererat hubungan dengan sesama jamaah," ujarnya.

Melalui pengajian ini, para jamaah mendapatkan kesempatan untuk merefleksikan kembali niat dalam ibadah dan amal sehari-hari. Pengajian rutin di Masjid Al-Muttaqin diharapkan tetap menjadi sarana pembinaan spiritual bagi masyarakat sekitar. Pak Deden, salah satu pengurus masjid, menyampaikan harapannya agar kegiatan ini terus berjalan dan diikuti lebih banyak jamaah, karena ilmu agama penting untuk menuntun kehidupan sehari-hari.

"Keikhlasan adalah proses yang harus dilatih terus-menerus. Sering-seringlah mengingat tujuan hidup kita, yaitu untuk beribadah kepada Allah. Jika hati kita tergoda, cepatlah beristighfar dan ingatlah bahwa dunia ini hanya sementara." Tutup Ustaz Zamzam

Reporter: Sabrina Nurbalqis KPI 3/D

Tidak ada komentar

© Dakwahpos 2024