Selamat Datang 2020

Oleh: Shandrila Alma Fitria

Ya tahun 2020 sudah ada di depan mata. Dengan menghitung beberapa hari saja sudah menuju awal tahun lagi. Sungguh tidak terasa sudah mau berganti tahun saja. Pernah berfikir enggak sih sudah melakukan apa saja atau sudah berapa harapan yang terwujud dan ada atau tidak perasaan menyesal atau justru hanya perasaan bahagia telah mewujudkan apa yang telah diinginkan? Itu semua kembali ke anda sendiri dan saya selalu berharap kita semua sudah melakukan yang terbaik di tahun 2019 ini.

Bagaimana nih sudah buat impian atau harapan buat tahun 2020 ini? Saya yakin sih banyak dari kalian yang mengharapkan 2020 berjalan seperti yang kalian inginkan dan kalian harapkan. Seperti kalian mau mewujudkan harapan yang tahun lalu belum tercapai jadinya kalian harus banget di tahun ini mewujudkannya.

Seperti halnya kaum muda sekarang pasti banyak harapan untuk bangsa, ada enggak nih yang berfikir buat bangsa, saya yakin sih kalian juga ingin bangsa Indonesia tambah maju, seperti jangan ada korupsi lagi, banjir di jakarta teratasi, pemerintah berlaku adil dalam hukum dan banyak lagi.

Nol di tahun ini menjadi awalan bagi kita anak bangsa untuk memajukan bangsa ini ingat selalu "kalau bukan dimulai dari kita siapa lagi". Dan kaum muda kalian harus tahu bahwa tahun 2020 ini Indonesia mendapatkan bonus Demografi jadi Indonesia mendapatkan jumlah penduduk usia produktif mencapai 2/3 dari total jumlah penduduk.

Jadi kaum muda kalian itu banyak saingan yang harus kalian kalahkan. Mulai dari sekarang hindari lah bermalas-malasan karena kalau kalian malas-malasan kalian akan kalah dengan pemuda yang lainnya. Berusahalah lebih keras lagi untuk memajukan Indonesia yang lebih berjaya.


Shandrila Alma Fitria, Mahasiswa KPI UIN SGD Bandung

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023