Ustadz Ii : Menjaga Lisan Itu Penting, Sebagai Bentuk Keimanan


Dakwahpos.com, Bandung- DKM Baeturrahmah mengadakan kegiatan pengajian rutinan setiap sabtu dan minggu setelah shalat subuh berjamaah. Masyarakat komplek Pinus Regency sangat antusias berdatangan ke masjid Baeturrahmah. Ada sekitar 65 jamaah yang hadir dalam kegiatan pengajian tersebut. Pengajian itu diisi oleh ustadz Ii Rohimtah selaku pengurus DKM Baeturrahmah.Tema dari ceramah ustadz Ii yakni tentang menjaga lisan.

"Menjaga lisan itu merupakan hal yang sangat penting, sebagai bentuk keimanan kita dalam segi lahiryah. Sebab apabila kita sebagai orang yang beriman mengakui keesaan Allah tetapi tidak diungkapkan lewat lisan, maka keimanan kita itu tidak sah dalam persfektif kemanusiaan. Artinya, orang lain tetap akan menganggap kita sebagai orang yang tidak beriman." Tutur Ustadz Ii dalam kutipan ceramahnya, Jumat (21/10/17).

Setiap orang yang beriman wajib memelihara lisan dengan sebaik-baiknya. Di dalam hadits, Rasulullah SAW telah bersabda, "Barang siapa yang beriman kepada Allah dan Hari Akhir, maka berbicaralah yang baik, atau diam." Maksudnya, jika memang beriman kepada Allah dan Hari Akhir maka harus berkata baik, jika memang tidak bisa lebih baik diam. Daripada perkataan yang dikeluarkan dari mulut itu bersifat menyakiti orang lain dan juga merusak keimanan.

"Oleh karena itu kita harus senantiasa menjaga lisan kita dlam kehidupan sehari-hari. Baik dilingkungan keluarga, masyarakat, ataupun di tempat kerja. Supaya dapat meningkatkan keimanan kita dihadapan Allah Swt. Mudah-mudahan kita selalu berada pada jalan yang diridhoi oleh AllahSwt. Amiin." Tutup Ustadz Ii dalam ceramahnya, Jumat (21/10/17).

Dalam kesimpulan ceramahnya, ustadz Ii mengajak jamaah untuk selalu menjaga lisan, karena itu merupakan hal yang sangat penting. Supaya terciptanya keharmonisan dalam berkeluarga, bertetangga, ataupun bersosialisasi dimanapun berada. Dengan menjaga lisan akan meningkatkan pula keimanan seseorang.

Reporter : Reja Anwar Fauzi, KPI/3D

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023