Meraup Rezeki di Area Masjid Pusdai


Dakwahpos.com, Bandung – Banyaknya pedagang di dalam komplek Masjid Pusdai ramaikan akhir pekan, terlihat dari banyaknya para pengunjung yang secara bergantian menghampiri dagangannya. Terlebih banyaknya acara di setiap akhir pekan yang membuat para pedagang sumringah dan menambah penghasilan para pedagang tersebut.
"Ya Alhamdulillah lumayan, tercukupi untuk kebutuhan sehari-hari. Bahkan jika ada acara akhir pekan seperti saat ini saya bisa kewalahan," ujar Aju, salah satu pedagang di teras Masjid Pusdai, Minggu (15/10/2017).
Para pedagang lebih memilih berjualan di bagian teras dalam, karena tidak bertentangan dengan pihak Pusdai. "Di bagian dalam teras ini lebih tertib, jika di luar pasti di suruh pergi," ujarnya.
Banyaknya pembeli di sekitar itu menjadikan salah satu alasan bagi Aju untuk bertahan selama 12 tahun di tempat tersebut. "Sudah 12 tahun saya berdagang disini, tidak kepanasan, tidak kehujanan, dan Alhamdulillah tercukupi," ungkap Aju.
Diberi izinnya para pedagang di sekitar teras Pusdai tersebut adalah solusi yang baik untuk para pengunjung masjid, karena di ketahui untuk mencari makanan di dalam komplek Pusdai cukup sulit.

Reporter : Muhammad Alief Salvatira, Mahasiswa KPI UIN SGD Bandung

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023