Ratu Nadhirah: Bahasa Inggris Perbesar Peluang Mahasiswi UIN Bandung Raih Prestasi


Ratu Mahasiswi UIN Bandung asik bermain salju, di Amerika  dok. Facebook Ratu Nadhir
Dakwahpos.com, Bandung — Ratu Nadhirah (21), mahasiswi UIN Bandung wajahnya tampak sumringah. Ia begitu senang karena bahasa Inggris berhasil membawanya pergi jauh ke Amerika. Berawal dari kecitaannya sewaktu kecil, ia memanfaatkan kegemarannya berbahasa itu dalam berbagai kegiatan. Bahasa Inggris menurutnya telah membuat dia lebih mudah menjalankan segala aktifitasnya.

“Bahasa Inggris sebagai bahasa Internasional yang emang udah selayaknya berkedudukan sangat penting,” kata Ratu ketika menanggapi betapa pentingnya berbahasa Inggris Sabtu, (23/07/16). Bahasa Inggris adalah bahasa global dan digunakan di hampir seluruh penjuru dunia.

Sejak kecil, mahasiswi jurusan Bahasa Sastra Inggris 2014 ini memang sudah mencintai bahasa inggris. Kecintaannya ini membuat Ratu mendapat kesempatan untuk pertukaran pelajar ke Amerika tahun 2012-2013 dalam program Kennedy-Lugar YES (Youth Exchange and Study). “iya kan pertama emang dari kecil suka banget sama bahasa inggris, nah terus kebukti bisa bawa aku sampe Amerika,” ujarnya.

Selama masa perkuliahannya, anak kesatu dari tiga bersaudara ini mendapat IP rata-rata diatas 3,7.

Dengan pestasi yang didapat oleh Ratu dalam perkuliahannya, kali ini dirinya tengah disibukan mengurus beasiswa tahap ke 2 yang di selenggarakan oleh Djarum Beasiswa Plus 2016/2017.  Ratu mengatakan, “Untuk persiapan beasiswa tahap 2, aku mulai dengan baca-baca soal dari alumni-alumni yang pernah mendapat baesiswa djarum sebelumnya, dan melatih Tes Potensi Akademiknya.”

Selain sibuk mengurus beasiswanya, Ratu juga dipilih oleh dosen dari jurusannya untuk membatu persiapan akreditasi UIN Bandung.

Kelebihannya di bidang bahasa khususnya bahasa inggris, Ratu pun membuka layanan jasa translate atau penerjemah dan penulisan transkrip dengan tarif Rp. 15 ribu/ 1 halaman. Memang dari bahasa inggris, Ratu merasakan banyak manfaatnya, seperti sudah membawa jauh dirinya ke Amerika, mempermudah proses perkuliahan, ikut perlombaan, masuk kerja, hingga membuka lahan pekerjaan sendiri.

Reporter : Reta Herena W. Jurnalistik

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023