Pemuda Cipadung Giat Salat Berjamaah di Masjid Al-Muhajirin

Dakwahpos.com, Bandung – Pemuda Cipadung ramaikan salat berjamaah di Masjid Al-Muhajirin setiap harinya. Para pemuda Jalan Desa Cipadung RT 4/RW 4 sudah mengetahui bahkan mengerti tentang keutamaan salat berjamaah di masjid.

Ditemui di Masjid Al-Muhajirin, Firman salah satu jemaah Masjid Al-Muhajirin dari kalangan pemuda menjelaskan "Ganjaran salat jemaah di masjid, pahalanya dilipat gandakan. Terus berdakwah secara perbuatan." Jelasnya (1/10/2018)

Hampir seluruh waktu salat di Masjid Al-Muhajirin selalu diisi oleh para pemuda. Nampaknya semangat untuk melaksanakan salat berjamaah sudah tertanam di dalam diri pemuda Cipadung. Bahkan salat berjamaah pun kini sudah menjadi kebiasaan bagi para pemuda Cipadung.

Kebiasaan salat berjamaah yang dilakukan pemuda Cipadung membuat perasaannya berbeda ketika melaksanakan salat di rumah. Hal ini diungkapkan Firman bahwa "Salat di masjid itu nyaman, beda hawanya kalo salat dirumah. Kemarin salat di rumah tapi kaya ada yang ngeganjeul di hati." Ungkapnya (1/10/2018)

Selain itu para pemuda berharap adanya upaya mengajak serta mengingatkan para pemuda lainnya tentang keutamaan salat berjamaah di masjid, agar nantinya mereka mau melaksanakan salat berjamaah di masjid tanpa adanya paksaan dari pihak manapun.

Reporter: Ahmad Rifa'I Yusuf N, KPI/3A

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023