Berbagai kegiatan di masjid Al-Habsyi

Dakwahpos.com, Bandung – Masjid Al-Habsyi, sabtu (03/11/2018). Masjid Al-Habsyi merupakan masjid yang berada di daerah jl. Marga mulya, cimekar, cileunyi, kota Bandung
Hampir setiap harinya Masjid  ini digunakan sebagai tempat pengajian rutinan yang dilaksanakan pada setiap malam jumat dan setelah sholat subuh dan badan magrib. Saat bada maghrib tiba, dilaksanakan pengajian anak anak, adapun kegiatan pengajian campuran di hari jum'at, dan kajian yang dilaksanakan pada sabtu sore yang diisi oleh remaja mesjid sekitar.

Selain kegiatan pengajian rutinan, adapun kegiatan lain yang dilaksanakan di Masjid Al-Habsyi ini, contohnya seperti peringatan hari besar Islam, pemotongan hewan qurban, kegiatan pesantren kilat yang diselenggarakan oleh pihak DKM dan Masyarakat sekitar

"Kita sering mengadakan berbagai kegiatan di mesjid ini apalagi saat bulan muharram, kita sering mengadakan lomba islami seperti loba adzan, hafalan al-quran dan lomba lainnya" ujar cecep sebagai warga sekitar (03/11/2018).

Masjid Al-Habsyi sudah menjadi masjid jami karena hanya ada masjid inilah yang dimana warga sekitar menunaikan sholat jumat.

Reporter : Fahmi Syaefurrahman Muslim KPI/3

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023