Narkoba Bukan Ajang Coba-coba


Oleh: Mega Tri Cayani

Sudah banyak kasus narkoba di indonesia apalagi di kalangan anak muda, narkoba sudah menjadi perbincangan yang tidak asing lagi di kalangan anak muda, bahkan menjadi ajang taruhan dan senang-senang.

Narkoba bisa terjadi karena kurang nya siraman agama, pergaulan yang bebas di sekitar lingkungan, kesibukan orang tua yang akhirnya membuat anak merasa tidak diperhatikan, kegagalan yang pernah dialami semasa hidup yang membuat mereka depresi dan akhirnya melampiaskan kekesalan nya pada narkoba.

Mirisnya narkoba dijadikan anak muda sebagai ajang coba-coba. Keyakinan mereka yang bila mencobanya sekali tidak akan membuat mereka ketagihan, sehingga mereka berani untuk mencoba narkoba, padahal jika telah mencoba narkoba sekali saja, itu akan membuat pengguna narkoba menjadi ketagihan dan sulit untuk terlepas dan terbebas dari narkoba itu sendiri dan pada akhirnya mereka menjadi pecandu narkoba.

Membangkitkan kesadaran beragama, menanamkan hal-hal positif dan bermanfaat, selektif dalam memilih teman, lebih selektif dalam memilih makanan dan minuman karena jaman sekarang ini banyak sekali narkoba yang diaplikasikan pada makanan dan minuman, berikan pengetahuan fakta-fakta tentang bahaya narkoba termasuk akibat-akibat yang ditimbulkan oleh barang haram tersebut. Hal-hal seperti itu bisa diterapkan kepada anak muda agar mereka jauh dari narkoba.

Mega Tri Cayani, Mahasiswa KPI UIN SGD Bandung

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023