Kegiatan Sholat Gerhana Bulan Di Pondok Pesantren Al-Hidayah 2

Dakwahpos.com, Bandung-Pada Selasa malam ( 08/11/2022 ) telah terjadi fenomena Gerhana Bulan. Alhasil Pondok Pesantren Al-Hidayah 2 mengadakan kegiatan Sholat Gerhana Bulan dilaksanakan setelah sholat Maghrib di lantai 1 dan 2 Masjid Al-Hidayah. Sholat Gerhana Bulan ini dilaksanakan semata-mata untuk mengimani salah satu tanda-tanda kebesaran Allah SWT.

Kegiatan Sholat Gerhana Bulan ini dilaksanakan dengan suasana khidmat. Kegiatan Sholat Gerhana ini di imami oleh Ustadz Daeng Dullah dan Khatib oleh Salman Farisi, dimana mereka adalah Mahasiswa UIN Sunan Gunung Djati Bandung. 

Kegiatan dimulai dengan takbiran, karena saat terjadi gerhana dianjurkan banyak mengagungkan Allah yang salah satunya adalah bertakbir.Setelah Khatib turun Ustadz Daeng sebagai Imam mengingatkan kepada para santri tata cara sholat Gerhana.

Setelah kegiatan Sholat Gerhana beres, acara disambung dengan pengajian kitab Ta'limul Muta'alim oleh Ustadz Haikal Maulana.

Oleh : Nizar Nur Ramadhan ( KPI 3/C )

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023