Raih Kebahagiaan Abadi, DKM Al-Muhajirin Adakan Investasi Akhirat

 
 
Dakwahpos.com, Bandung - Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Jami' Al-Muhajirin mengadakan investasi akhirat. Investasi akhirat sudah berjalan sebelum masjid Jami' Al-Muhajirin dibangun. Program kerja ini masih berjalan sampai sekarang.

Investasi ini dinamakan Taawun Amal Jariah (TAMAJA) sebelum dahulu namanya Investasi Akhirat (INVESTA). TAMAJA dibuat khusus warga Griya Mitra Cinunuk. Warga Griya Mitra Cinunuk berhasil mengumpulkan TAMAJA sebanyak 1,3 milyar.

"Alhamdulillahh pembangunan masjid 90 persen biayanya dari warga yang mengumpulkan TAMAJA" ujar DKM Jami' Al-Muhajirin, Asep Surahman, Selasa (11/10/2022)

Tidak hanya untuk pembangunan masjid saja, TAMAJA juga digunakan untuk mendirikan toko sembako, selain itu TAMAJA berfungsi untuk membantu warga apabila ada yang sedang sakit serta sebagai pinjaman ketika terdesak untuk warga yang memiliki kendala ekonomi dalam pembayaran sekolah.

TAMAJA dikumpulkan dengan cara setiap warga menyimpan uangnya di dalam kotak TAMAJA yang dibagikan pada setiap rumah. Lalu kotak tersebut diserahkan kepada DKM sebulan sekali.

Program TAMAJA yang dibentuk oleh DKM Jami' Al-Muhajirin ini mampu meminimalisir adanya warga yang meminjam kepada rentenir, pinjaman online atau pinjaman lainnya.

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023