Masjid Jami' Syahida Selenggarakan MDTA Untuk Anak-Anak Pada Malam Hari

Dakwahpos.com, Bandung – Remaja Masjid Jami' Syarif Hidayatullah menyelenggarakan MDTA anak – anak sekitar Cibiru Hilir di Aula bambu dekat masjid jami' Syarif Hidayatulla atau yang dikenal dengan masjid Syahida (19/10/22). Setiap malam hari tepatnya diwaktu setelah maghrib sampai isya, organisasi remaja masjid selenggarakan MDTA untuk anak – anak sekitar masjid Jami' Syahida.

Kegiatan MDTA ini diikuti oleh anak – anak usia SD dengan mata pelajaran keagamaan umum seperti praktek solat, membaca Qur'an, dan beberapa materi keagaamaan dasar lainnya.

Kegiatan ini adalah salah satu program pemberdayaan masyarakat dari organisasi remaja masjid jami' Syarif Hidayatullah yang beranggotakan santri yayasan pesantren At- Tamur. Program ini dilaksanakan setiap malam.

Salah satu pengurus DKM Masjid Jami' Syarif Hidayatullah menjelaskan alasan program ini ada dan respon masyarakat terhadap program ini saat di wawancarai yaitu,

"MDTA anak-anak ini adalah salah satu kegiatan yang dijalankan oleh organisasi santri At – tamur dalam rangka pemberdayaan anak-anak disekitar masjid, dan masyarakat sangat mendukung program ini, banyak pula orang tua yang menitipkan anaknya" Ujarnya

Program MDTA anak-anak ini di lakukan secara sukarela dan kekeluargaan, siapapun yang ingin berkontribusi pasti akan diterima dengan senang hati dan semoga program ini memiliki banyak manfaat untuk ana-anak sekitar masjid Jami' Syarif Hidayatullah (Syahida).

Syafira Wulan Diar, Mahasiswa KPI UIN Bandung


Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023