Dalam Rangka Melatih Mental Para Santri, Ikatan Remaja Masjid At-Taubah Adakan Kegiatan Pelatihan Berpidato di Masjid At-Taubah

Dakwahpos.com, Bandung - Masjid At-Taubah yang berlokasi di Rancamanyar, Baleendah, Kabupaten Bandung adakan kegiatan Tarbiyatul Mubalighin atau pelatihan berpidato pada setiap minggunya yang diselenggarakan oleh Ikatan Remaja Masjid At-Taubah. Kegiatan ini biasanya diselenggarakan setiap malam jumat yang diikuti oleh para santri Mubarokul Huda.

Berpidato merupakan salah satu aspek yang dipelajari oleh para santri Mubarokul Huda. Karena dengan berpidato, para santri dapat mengamalkan ilmu dan mengajak orang lain dalam kebaikan. Terlebih zaman sekarang, para remaja kebanyakan kecanduan dalam zona digital. Alhasil mereka tidak cakap dalam berkomunikasi dengan baik.

Tujuan dari kegiatan ini adalah melatih mental para santri untuk unjuk bicara di depan khalayak umum. Segala ilmu yang didapat bisa tersalurkan melalu proses berpidato atau biasa disebut mubaligh. 

"Seru dan memotivasi sekali agar kita dapat belajar berpidato di depan umum" ujar Rafly salah satu santri Mubarokul Huda.

Semoga dengan adanya kegiatan ini, para santri tidak hanya bisa dalam mengkaji ilmu agama. Tetapi mereka akan cakap dalam mengamalkannya yaitu dengan cara menjadi seorang mubaligh.

Reporter : Rio Ramadhan, KPI 3D

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023