Masjid Al Anfal : TPQ Terus Berjalan Meskipun Pandemi Menghalang

Bandung, Dakwahpos.com- Masjid Al Anfal Sukamantri tetap melaksanakan TPQ meski di masa pandemi, hal ini dilakukan berdasarkan inisiatif para pengajar dan arahan dari guru mereka serta dikarenakan masjid yang ada hanya digunakan untuk masyarakat sekitar dan tidak ada masyarakat luar.

Kegiatan TPQ dilaksanakan setiap hari yangmana rangkaian kegiatan TPQ ini meliputi hafalan do'a – do'a harian yang dilaksanakan ba'da dhuhur serta kegiatan membaca Al Quran dan pendalaman ilmu tajwid yang dilaksanakan ba'da asar.

Meskipun dalam masa pandemi, kegiatan TPQ di masjid Al Anfal tetaplah berjalan normal seperti biasa hanya saja ketika pandemi sedang genting para pengajar menerapkan protokol kesehatan secara ketat dan menghimbau kepada anak – anak yang merasa kurang sehat untuk beristirahat di rumah.

Para pengajar yang diwakili oleh Mathori Abdul Assegaf dan Samsul Ridwan Sakhori menuturkan bahwa kegiatan TPQ tetap dilaksanakan karena inisiatif para pengajar serta arahan dari guru mereka. Selain itu tanggapan dari masyarakat setempat juga sangat mendukung pelaksanaan kegiatan TPQ.

" Kegiatan TPQ ini dilaksanakan karena inisiatif kami serta arahan dari guru kami, selain itu masjid ini kan terletak di dalam lingkungan masyarakat bukan di pinggir jalan raya, sehingga tidak ada masyarakat luar yang datang menggunakan masjid ini. Tanggapan dari masyarakat setempat juga sangat mendukung pelaksanaan kegiatan TPQ ini. Disisi lain juga karena muridnya tidak banyak, jadi mudah di kontrolnya, lalu saya beri himbauan kepada anak-anak jika ada yang sakit tidak perlu hadir, diam saja di rumah. Tujuan utama dilaksanakannya kegiatan TPQ ini sebagai pendamping untuk menjaga sholat anak-anak,agar tidak bolong-bolong." tuturnya. (25/9)




Reporter : Allice Shetea Fatonah, KPI III-A, UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023