Fina Amelia H. Mahasiswa UIN SGD Bandung Ikuti Lomba Al Washliyah

Dakwahpos.com, Bandung. Seorang mahasiswa UIN SGD Bandung mengikuti lomba yang diadakan oleh Al-Washliyah Jawa Barat 2020, perlombaan tersebut diadakan dalam rangka memperingati milad Al-Jam'iatul Washliyah yang ke-90 (30 November 1930 – 30 November 2020), lomba tersebut berakhir pada tanggal 30 November 2020.

Lomba tersebut dapat diikuti dari kalangan Anak (siswa SD/MI), lalu Remaja (siswa SMP/MTS dan SMA/Sederajat), Dewasa (Mahasiswa dan Umum), dalam kegiatan lomba tersebut cukup banyak yang berpartisipasi untuk mengikuti lomba tersebut. Lomba sanagt menarik karna menggunakan internet dan membatasi perkumpulan yang berlangsung mengingat sedang adanya pademi virus COVID-19.
Di dalam ceramah yang disampaikan, penceramah menyampaikan "ada tentang 5 nikmat yang harus disyukuri, 5 nikmat tersebut mencakup masa muda, yaitu masa saat seseorang memiiki kekuatan lahir dan bathin. Oleh karena itu masa muda harus kita gunakan untuk beribadah serta ada pula masa tua yaitu masa saat kita tidak sudah mulai mempunyai banyak kekurangan" ujarnya.

Ia pun mengungkapkan bahwa tidak hanya terdapat masa muda dan tua, ada pula Masa sehat, yaitu merupakan nikmat yang sangat berharga. Dan ia pun menambahkan "Masa kaya, nikmat sekaligus ujian dari allah jika kita tidak pandai menggunakan kekayaan, tentu kita akan terseret ke jurang jahanam. Oleh karena itu, selama kita masih diberikan kekayaan, mari  kita laksanakan zakatnya, bersedekahnya, membantu sesama" ujarnya.

Masa luang (sempat) yaitu kita harus pandai-pandai menggunakan waktu. Ujarnya dan menambahkan pula yang terakhir adalah masa hidup, yang mana semuanya mencakup kedalam sebuah hadist yaitu :
اِغْتَنِمْ خَمْسًا قَبْلَ خَمْسٍ : شَبَابَكَ قَبْلَ هَرَمِكَ وَ صِحَّتَكَ قَبْلَ سَقَمِكَ وَ غِنَاكَ قَبْلَ فَقْرِكَ وَ فَرَاغَكَ قَبْلَ شَغْلِكَ وَ حَيَاتَكَ قَبْلَ مَوْتِكَ
Yang artinya adalah manfaatkan 5 perkara sebelum 5 perkara yaitu Waktu mudamu sebelum datang waktu tuamu, Waktu sehatmu sebelum datang waktu sakitmu, Masa kayamu sebelum datang masa kefakiranmu, Masa luangmu sebelum datang masa sibukmu, Hidupmu sebelum datang matimu (H.R Muslim) Itulah yang ia sampaikan dalam pidato untuk lomba dakwah digital, ia menyampaikan hal tersebut untuk mengingatkan kepada kita bahwa banyak nikmat yang harus kita syukuri lagi dari pada kita berkeluh kesah karna masalah yang sedang dihadapi.

Nama : Fina Amelia H.
Nim : 1194020065
Kelas : KPI 3B

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023