Pahami Diksi, Selami Materi, Lancarkan Aksi

Oleh: Raqhell Safitri

Dewasa ini, isu-isu yang terjadi dimasyarakat dan melibatkan banyak orang akan diikuti dengan adanya aksi demonstrasi atau unjuk rasa yang biasanya ditujukan kepada pemerintah dan pengambil kebijakan lainnya. Aksi dalam masyarakat ini dipandang sebagai ekspresi rakyat dalam kebebasan demokrasi. Aksi telah menjadi sebuah hal yang lumrah dan sudah biasa terjadi di masyarakat. Aksi sendiri bentuknya beragam, aspek yang menjadi sorotan dan tempat berjalannya aksi bemacam-macam.

Aksi dimaknai sebagai ekspresi tidak setuju dan protes terhadap kebijakan publik, namun aksi merupakan hal yang dapat diterima dan sejalan dengan tuntutan demokrasi, meskipun dalam pelaksanaannya aksi sering kali diikuti dengan tindakan anarkis dan radikalisme yang menimbulkan kekacauan, kerusuhan, dan suasana tidak kondusif.

Unjuk rasa/aksi dapat menimbulkan anggota atau sekelompok masyarakat dihadapkan pada perbedaan pandangan mengenai kelangsungan dan keamanan substansi. Dalam melakukan suatu aksi, peserta aksi haruslah memahami substansi dari aksi itu sendiri. Sebab tidak sedikit peserta aksi yang mengikuti aksi tanpa memahami isi dan tujuan dari aksi yang dilakukannya. Sehingga malah mengurangi esensi atau makna dari aksinya sendiri.

Dan jika masa aksi tidak memahami substansi suatu masalah ditakutkan akan dimanfaatkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab yang hanya ingin mencemarkan aksi tersebut dengan kekacauan dan suasana yang ricuh lalu menjadikan aksi tersebut berjalan tidak semestinya dan tujuan dari suatu aksi atau penyampaian pendapat jadi tidak tersampaikan dengan baik dan bahkan sama sekali tidak tersampaikan kepada pemerintahan terkait.

Ketidakpahaman tentang substansi suatu masalah dapat menjadi fatal disuatu waktu, maka dari itu sangat penting memahami suatu substansi masalah terlebih dahulu. Memahami sebuah substansi sebelum berbicara dan melakukan aksi akan mepermudah masa aksi dalam menyampaikan tuntutannya baik diruang publik ataupun di suatu forum karena tuntutan sudah jelas.

Saat masa aksi menyampaikan tuntutannya, penyampaiannya akan semakin mudah dan jelas serta sudah tertuju pada suatu permasalahan yang dituntutkan sebab telah memahami substansinya. Kemudahan itu seperti pada proses bernegosiasi didalam forum atau ruang publik kepada pengambil kebijakan, pemerintah, atau kepada elit politik lainyya yang terkait dengan permasalahan yang ada.

Negosiasi dan penyampaian tuntutan permasalahan tersebut akan berjalan dengan lancar dan sesuai alur untuk mencapai tujuan yang diinginkan oleh masa aksi dan yang diharapkan orang-orang yang bergantung dan mewakilkan tuntutannya pada masa aksi.

Selain dimudahkan dalam bernegosiasi dan penyampaian tuntutan masa aksi, memahami substansi masalah juga akan menambah wawasan kepada masa aksi tentang apa sajakah masalah yang sedang terjadi dan bagaimana seharusnya sebuah masalah tersebut terselesaikan.

Dengan demikian memahami suatu substansi masalah atau topik sebelum melakukan aksi sangat penting demi keberlangsungan aksi itu sendiri dan meghindari hal-hal yang tidak di inginkan seperti perbedaan tujuan aksi atau ada masa aksi yang hanya ikut ikutan dalam aksi dan hanya memperkeruh suasana karena hanya membawa amarahnya saja tanpa tuntutan dan tujuan yang jelas.

Mahasiswa KPI UIN Bandung

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023