Kemeriahan Jadi Tradisi Saat Pergantian Tahun

Oleh Sherly Sagita
2019 akan berakhir. Di penghujung Desember ini masyakat biasanya sibuk mempersiapkan semarak memeriahkan pergantian tahun yang sangat dinanti dan tidak asing lagi di Indonesia.

Puluhan orang berbondong-bondong menyambut awal tahun 2020 dengan perasaan hati yang gembira.

Biasanya berbagai kemeriahan dilakukan di tempat-tempat yang biasanya dijadikan alasan mengapa tahun baru digelar.

Tidak hanya di Indonesia, dimanapun masyarakat berada di belahan dunia, kegiatan ini sudah jadi tradisi untuk selalu dilakukan untuk dimeriahkan.
Karena ini merupakan moment satu tahun sekali sehingga masyarakat berusaha agar kegiatan malam puncak tahun baru berlangsung meriah yang disambut dengan penuh kegembiraan dari masyarakat yang terdapat di berbagai kalangan.

Kemeriahan ini dilakukan bukan hanya kalangan orang remaja tetapi juga anak dibawah umur seringkali ikut serta ataupun melihat kemeriahan pada waktu malam tahun baru. Berbagai cara dilakukan untuk kemeriahan pergantian tahun ini.

Sebagian masyarakat pedagang kakilima menjual berbagai barang yang biasanya jadi pusat keramaian disana, baik diminati anak dibawah umur ataupun kalangan remaja.

Tahun baru berarti harapan baru, semua hal-hal baru sudah seharusnya dilakukan masyarakat Kalangan manapun, guna tercipta nusa, bangsa dan negara yang damai dan saling mendamaikan satu sama lain.
Memiliki semangat baru itu hal terpenting dan berbagai harapan-harapan yang belum sempat terwujud bisa terwujudkan di tahun 2020 yang tinggal menghitung hari akan tiba.

Waktu berlalu begitu cepat, pergantian tahun ini salah satu bukti hal tersebut. Menjadi pribadi yang lebih baik itu harapan pemerintah dan motivasi bagi diri sendiri.

Mendapat inspirasi dari berbagai orang hebat. Karena pada dasarnya, ketika tahun demi tahun yang selalu berganti mengajarkan kita untuk melakukan berbagai hal yang berlandaskan asas kebaikan, serta mewujudkan harapan orangtua yang belum sempat kita lakukan di tahun sebelumnya.

Sherly Sagita
Mahasiswa KPI UIN Bandung

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023