Membangun Ukhuwan Melalui Pengajian

Dakwahpos.com,Bandung – Masjid Al-Muhajir rutin adakan pengajian untuk ibu-ibu pada  tiap minggunya. Masjid yang terletak di Jl. Raya Panyileukan ini setiap hari selasa tidak pernah sepi akan jamaah. Pasalnya setiap hari selasa  banyak ibu-ibu yang antusias untuk mengikuti kajian sore dengan tema yang berbeda-beda dan juga pemateri yang berbeda pula.

Biasanya kegiatan pengajian ini di awali dengan tawasul yang dipimpin oleh salah satu jamaah. Kemudian di lanjutkan dengan pemateri yang berbeda beda sesuai dengan tema tiap minggu nya. Tetapi untuk minggu ini tema yang diusungkan mengenai Haji. Ibu ibu disekitar masjid ini pun banyak yang memberikan sikap antusias terhadap pengajian rutin ini,bahkan bisa bisa jamaah yang hadir bisa  melebihi 50 orang,ujar bu Tin selaku bendahara majlis taklim ini. 
"Dalam rangka memperkuat ukhuwah islamiyah kita juga terkadang mengikutin kegiatan kegiatan majlis taklim diluar  komplek seperti mengikuti pengajian yang di selenggarakan oleh masjid Iqomah,masjid Al-Hasan 3 dan juga masjid Thoriqul Huda" ujar ibu Tin pada Selasa (24/9). Adapun kegiatan tahunan yang sering dilakukan oleh ibu ibu majlis taklim ini ialah berpartisipasi dalam pengelolaan qurban dengan PKK dan juga mengikuti serangkaian lomba yang diselenggarakan oleh masjid dan lingkungan sekitar.  

Reporter : Zahidah Sabila R (KPI/3D)

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023