Bapak Presiden dan Wakilnya yang Terhormat Dilantik

Oleh : Anisa Afiah 


Pemilihan Umum Presiden Indonesia tahun 2019 yang lalu adalah proses demokrasi Indonesia di mana hal tersebut bertujuan untuk memilih presiden dan wakil presiden yang baru periode 2019 – 2024. Pada tahun ini, kandidat presiden dan wakil presiden hanya ada dua pasangan. Yaitu, pasangan nomor urut 1 oleh Joko Widodo – Ma'ruf dan pasangan nomor urut 2 oleh Prabowo – Sandi.  

Berbagai macam problematika dan polemik  yang terjadi ketika masa kampanye, masa tenang, dan masa-masa tegang, yang pada akhirnya publik memutuskan bahwa pasangan nomor urut 1 yaitu Jokowi – Ma'ruf menjadi pemenang dalam Pemilihan Umum tahun ini. Dengan perolehan suara 55,50% dan pasangan Prabowo- Sandi hanya mendapatkan suara 44,50%.

Setelah Pemilihan Umum itu memperoleh hasilnya, maka pasangan yang sudah menjadi presiden dan wakil presiden Indonesia periode 2019-2024 harus dilantik secara resmi. Pelantikan presiden dan wakil presiden akan dilaksanakan pada Bulan Oktober ini, tepatnya tanggal 20 Oktober pada pukul 14.30 WIB dengan dipimpin oleh Ketua MPR Bambang Soesatyo.

Besar harapan masyarakat Indonesia dari mulai tingkat atas hingga tingkat bawah agar pemimpin yang akan memimpin bangsa ini mampu mebawa pengaruh yang positif untuk Negara Indonesia ke depannya. Tinggalkanlah budaya melupakan janji pada masa kampanye yang sudah dilakukan. Jangan mengecewakan kembali karena presiden kita tahun ini adalah presiden kita tahun kemarin, semoga saja dengan adanya dua periode ini, bapak presiden beserta wakil mampu merealisasikan mimpi mimpi Bangsa Indonesia yang belum tercapai.

Namun, masyarakat jangan hanya menuntut tanpa mau mentaati apa saja yang sudah dijadikan sebagai suatu kebijakan publik. Dimulai dari diri kita yang tertib hukum, maka akan menjadi negara yang tertib hukum sehingga aman dan damai.  


Anisa Afiah, Mahasiswi KPI UIN Sunan Gunung Djati Bandung





Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023