Mulutmu Harimaumu

Mulutmu harimaumu adalah sebuah peribahasa yang menggambarkan betapa bahayanya ucapan seseorang. Hati-hati dengan kata-kata yang akan diucapkan. Karena bisa membahayakan diri sendiri atau orang lain. Dan kata-kata juga akan diminta pertanggungjawabannya.

Sebagai warga masyarakat biasa terkadang merasa kecewa dengan para elite politisi yang akan berkuasa di pemerintahan. Entah sudah berapa banyak ucapan, janji dan harapan yang disampaikan ternyata harapan palsu.

Terutama janji-janji tersebut menggema dahsyat ketika musim kampanye pilpres berlangsung. Namun kenyataannya apa yang terjadi? Anda tahu sendiri, kebanyakan itu semua hanyalah slogan kosong dan pesan kosong belaka. Itu semua hanya taktik berpolitik untuk mengelabui rakyat, untuk menarik perhatian rakyat saja. 

Saya khawatir perilaku elite politisi ini mewabah ke banyak warga masyarakat lain, sehingga kelak yang namanya bohong dan janji palsu itu dalam kehidupan masyarakat menjadi sesuatu yang biasa, terbiasa dan tidak dianggap persoalan lagi.  Persoalan ini akan menyebabkan lunturnya nilai-nilai keluhuran yang dimiliki bangsa.

Maka dari itu, kita sebagai masyarakat biasa mari kita berpolitik dengan cerdas, harus lebih waspada, lebih kritis dalam menerima janji-janji atau opini-opini para elite politisi. Jangan mudah dibohongi, diiming-iming oleh perkataan apalagi oleh materi. 

Iklima Sulaimah/ UIN Sunan Gunung Djati Bandung/ Kp. Krajan RT.02 RW.01 Desa Cimahi Kec. Klari Kab. Karawang / 085281826099/ iklimasulaimah99@gmail.com

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023