DKM Safinatussalam Selenggarakan Kegiatan untuk Makmurkan Masjid


Dakwahpos.com, Bandung – Demi terciptanya masjid yang ramai di datangi oleh Jemaah, Supiana selaku DKM Masjid Safinatussalam terus menyelenggarakan kegiatan untuk memakmurkan  masjid. Kegiatan-kegiatan  tersebut terus dilakukan agar masyarakat lebih giat lagi datang ke masjid  dan tidak menyepelekan  masjid, karena masjid adalah tempat yang mulia bagi beribadah.

Dalam  QS. At-taubah : 18, Allah Ta'ala berfirman : Hanyalah yang memakmurkan masjid-masjid Allah ialah orang-orang yang beriman kepada Allah dan hari kemudian, serta tetap mendirikan salat, menunaikan zakat dan tidak takut (kepada siapapun) selain Allah, maka merekalah yang termasuk golongan orang-orang yang selalu mendapat petunjuk".

"Kegiatan yang sudah dilakukan untuk memakmurkan masjid ini adalah syiar kepada masyarakat. Syiar ada dua tahap yaitu syiar secara fisik atau secara langsung dan syiar secara dakwah yaitu dengan melalui kegiatan." Ujar Supiana, Selasa (26/9/2018).

Syiar secara fisik bisa dilihat secara langsung misalnya, dengan memberikan dana untuk membangun fasilitas yang nyaman bagi masyarakat maupun jemaah salat. Sedangkan syiar secara dakwah para pengurus masjid mengadakan kegiatan PHBI (Peringatan Hari Besar Islam) seperti, adanya maulid Nabi, Isra Miraj, dan  menyambut tahun baru Islam dengan ramai.

"Salah satu sarana dalam menyiarkan ajaran Islam adalah dengan budaya, seperti pawai obor, dan salah satu yang menonjol adalah sepak bola api. Itu semua untuk menarik minat masyarakat di RW 11 untuk datang ke masjid. Para pengurus menyampaikan dakwah disela-sela permainan itu." Ujar Supiana, mengakhiri pembicaraan. Selasa (26/9/2018).

Reporter : Astri Lestari, KPI / 3A

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023