Prestasi Dwi Hartanto Tak Dapat Diabaikan

Oleh : Eneng Siti Hardianti

Kebohongan adalah salah satu hal yang paling dibenci oleh semua orang tetapi tidak banyak pula orang yang berbohong. Setiap orang memiliki alasannya sendiri mengapa harus berbohong.

Kasus kebohongan yang dilakukan oleh Dwi Hartanto pun membuat banyak orang kecewa, Dwi Hartanto memiliki prestasi sejak dari S1, tetapi dia malah membohongi semua orang mengenai prestasinya selama ini dan membuat nama baiknya beserta keluarganyapun tercoreng.

Beasiswa yang didapat oleh Dwi Hartanto sejak kuliah  S1, S2 dan S3 tidak dapat diragukan lagi bahwa dia adalah orang yang berprestasi. Meskipun Dwi Hartanto telah berbohong tetapi kita tidak dapat mengabaikan potensinya dengan segala bukti prestasi yang dia miliki. Kebohongan yang dia lakukan pastinya memiliki alasannya sendiri, kita tidak boleh terus menerus menghujatnya, karena setiap orang pasti pernah berbuat salah dan melakukan kebohongan.

Mahasiswa Jurusan KPI UIN SGD Bandung

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023