Sihab: Berjabat Tangan, Tradisi Orang Indonesia

Jamaah Masjid Al Manaar

Dakwahpos.com. Bandung- Masjid Al Manaar awalnya hanya sebuah musholah kecil di lingkungan yang tidak terlalu padat penduduknya, masjid yang terletak di kel.Pasir biru.

Berdiri sekitar tahun 1960-an, seiring berjalannya waktu sekitar tahun 1990 masjid ini di resmikan oleh pemerintah kota Bandung menjadi masjid jami sehingga bisa di pakai untuk shalat jumat sampai sekarang.

Masjid ini selalu saja diiisi oleh warga sekitar ketika waktu shalat tiba, walaupun tidak banyak, akan tetapi masjid ini tidak pernah kosong ketika waktu shalat.

Terutama shalat magrib, yang selalu diisi ramai  oleh anak-anak sekitar. Di masjid ini terdapat rutinitas yang menarik yaitu ketika shalat berjamaah selesai dianjurkan untuk berjabat tangan.

"Berjabat tangan memang di anjurkan, akan tetapi berjabat tangan setelah shalat tidak dianjurkan. Tradisi berjabat tangan setelah shalat hanya tradisi orang Indonesia saja neng". Ujar Sihab, salah satu jamaah shalat.

Rutinitas berjabat tangan ini menurut Sihab sangatlah baik, ini juga yang menjadi ciri khas jamaah masjid Al-Manaar.

Reporter: Nasidah Nasution/KPI 3C

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023