Masjid Al-Hidayah Selenggarakan Kegiatan Mabit

Acara kegiatan Mabit Masjid Al-Hidayah

Dakwahpos.com, Bandung –  pengurus Masjid Al-Hidayah mengadakan acara kegiatan Mabit, Malam Bina Iman dan Taqwa bagi para santri di Kampung Belajar Ujung Berung, Minggu (4/10/2016).

"Kegiatan ini bertujuan untuk menjadikan pribadi santri yang taat kepada Allah, orang tua, dan guru sebagai modal kesuksesan dunia dan akhirat. Agar para santri lebih berbakti kepada kedua orang tua juga bertatakrama yang baik kepada para guru." Jelas Cecep mahasiswa pengurus masjid, Minggu (06/10/2016).

Acara kegiatan berjalan lancar, namun sedikit tidak efektif karena ada beberapa hambatan yang menghambat berjalannya acara. Seperti hujan turun sangat deras dan ketrelambatan kedatangan konsumsi. Oleh karena itu, para pengurus sekaligus pantia menegaskan kepada para santri untuk membawa makanan masing-masing. Para santri juga di wajibkan mengikuti peraturan untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan lokasi kegiatan supaya tetap bersih dan nyaman.

Pembukaan dan penutupan acara kegiatan Mabit ini, juga melibatkan pengelola lokasi. Karena pemilik tempat sudah menyanggupi acara tersebut dan memberikan banyak keringanan dalam hal administrasi.

"Alhamdulillah kami mendapatkan sedikit santunan dari pemilik tempat berupa uang, beliau berharap acara ini rutinan dilaksanakan 2 bulan sekali. Karena ia telah menyanggupi acara tersebut. Beliau yang mempunyai tempat dan kami yang mempunyai acara. Asalkan tetap teratur, menjaga kebersihan dan keamanan tempat." Jelas Cecep.

Reporter : Neng Nurwitanti, KPI/3C.

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023