Hima Aswaja Gelar Tabligh Akbar Nasional di Masjid Iqomah

Add caption
Dakwahpos.com,Bandung- Himpunan Mahasiswa  (HIMA) Aswaja KMB UIN SGD Bandung mengadakan peringan tahun baru Islam di masjid Iqomah UIN Bandung (25/10/2016). Acara tersebut mendatangkan beberapa kyai kondang nasional dan bintang tamu Fajar Nyak Nyik Nyuk.

Agung Restu Syahputra, Ketua pelaksana mengatakan bahwa acara tabligh akbar ini acara peringatan tahun baru islam 1438 H, peringatan hari santri nasional dan milad HIMA Aswaja ke-4 dengan tujuan untuk menyatukan beberapa ormas yang ada.

"Salah satu tujuan diadakannya tabligh akbar ini untuk mempersatukan tiap-tiap ormas, dengan harapan dengan diadakannya acara ini maka akan tumbuh sifat saling toleransi antar tiap-tiap ormas." Ujar Agung ketika ditemui Dakwahpos.com di sela-sela acara.

Agung menambahkan bahwasanya acara tahun ini antusiasme masyarakat pada acara tahun ini cukup besar, karena meskipun hujan masyarakat masih punya semangat yang tinggi untuk menghadiri acara tabligh akbar tersebut.

Senada dengan Agung, Imas salah satu warga Cipadung mengatakan, acara tersebut merupakan acara tahunan yang cukup besar karena mendatangkan ulama kondang nasional yang diminati oleh masyarakat.

"Saya setiap tahunnya selalu menghadiri acara ini karena disini selain menambah ilmu juga mempererat silaturahmi antara warga dan mahasiswa dan untuk pertama kali saya rela datang ke pengajian dengan hujan-hujanan," tutup Imas

Reporter : Fitri Febrianti, KPI/3B

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023