Anak-Anak Ikuti Pengajian di Masjid Jami An-Nur

Suasana Mengaji di Masjid Jami An-Nur
Dakwahpos.com, Bandung- Setiap malam Masjid Jami An-Nur yang terletak di Jalan Cilengkrang Rt 05 Rw 01 Kelurahan Cisurupan, Kecamatan Cibiru, Kota Bandung selalu padat dipenuhi oleh anak-anak yang mengikuti pengajian.

"Pengajian ini biasanya selalu dilaksanakan setelah habis maghrib sampai waktu Isya dan diakhiri dengan shalat Isya berjamaah bersama warga sekitar, tidak hanya dikhususkan oleh anak TK tetapi anak SD dan anak SMP juga dapat mengikuti pengajian ini". Ujar Lina (43) kepada dakwahpos.com, Selasa (18/10/2016).

Menurut warga kegiatan tersebut positif, guna menumbuhkan rasa kekeluargaan dalam masyarakat sekitar. 

"Suasana kegiatan pengajian ini begitu ramai karena masih banyak anak TK yang saneng bermain, jadi diperlukan kesabaran yang ekstra pula dalam mengajarnya. Tidak ada guru pilihan untuk mengajarkan hanya saja warga sekitar yang mengajukan untuk mengajarkanya dengan sukarela. Setiap malam Jum'at pengajian di liburkan kemudian diganti oleh pengajian Yasinan dan shalat berjamaah oleh bapak-bapak dan warga sekitar yang ingin mengikutinya," ujar Lina.

Jadwal untuk kegiatan rutin mengaji sebetulnya dilakukan pula oleh warga sekitar diantaranya ibu-ibu pada setiap hari Rabu pagi hingga siang hari. Malam Jum'at pengajian Yasinan oleh bapak-bapak dan setiap habis maghrib oleh murid-murid pengajian.


Reporter: Pramita,KPI/3C

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Beri komentar secara sopan

© Vokaloka 2023